Selasa, 27 Desember 2011

Instalasi windows XP

Instalasi Windows XP
            Langkah pertama untuk menginstal system operasi windows XP adalah kita perlu mempersiapkan Boot device priority (urutan proses booting). Agar mengarah pada CD/DVD room. Setting ini dilakukan dari BIOS. Software kecil yang tertanam dalam motherboard yang beroperasi sejak saat PC dihidupkan. Masing-masing perusahaan motherboard mempunyai standar BIOS sendiri sehingga untuk masuk kita perlu menekan tombol yang berbeda-beda tergantung tipe motherboard yang digunakan. Sebagian besar motherboard menggunakan tombol F2 atau Delete untuk masuk ke BIOS.
            Urutan langkah untuk menginstal Windows XP adalah sebagai berikut:
1.      1.Hidupkan computer, segera setelah PC menyala masukkan Cd instalasi Windows XP kita kedalam CD/DVD Room. Selanjutnya segera tekan tombol F2 dan sebuah menu BIOS akan tampil dilayar monitor.
2.      2.Untuk phoenix BIOS arahkan ke Tab Boot , kemudian pilih CD-Room Drive, geser ke posisi paling atas dengan tombol (+). Untuk award BIOS temukan pilihan serupa dalam again Boot Sequance. Selanjutnya simpan perubahan yang kita lakukan dengan menekan tombol F10. Konfirmasi dengan memilih (yes), kemudian computer akan melakukan restart.
3.      3.Kemudian computer akan melakukan proses booting dengan CD instalasi windows XP.
4.      4. Kemudian Windows akan melakukan proses instalasi.
5.      5.Pada menu Windows XP menu edition setupkemudian tekan enter. Didalam menu ini, pilihanikon ( R) diperuntukkan apabila kita yang ingin merespaasi system windows yang sudah terinstalasi didalam PC.
6.      6.Selanjutnya akan muncul lembar perjanjian (License Agreement Microsoft), tekan tombol F8.
7.      7.Kita akan dibawa kebagian partisi/pembagian hardisk. Kita dapat membagi hardisk dalam beberapa bagian partisi tergantung keinginan kita.
8.      8.Setelah kita selesai dengan proses  partisi, arahkan  pada partisi yang lebih besar kapasitanya ke paling atas dan tekan enter.
9.      9.Akan muncul pilihan format hardisk. Untuk hardisk yang baru dipasang, disarankan kita pilih format dengan cara “Format The Partition Using The NTFS File System”  kemudian tekan enter.
1010.Setelah selesqi proses format, windows akan menyalin file yang dibutuhkan untk instalasi.
1 11.  Setelah proses penyalinan selesai, secara otomatis computer akan melakukan restart.
1212.Setelah itu akan muncul menu Regional and Language Option. Pilih next.
1313.Pada menu Personalize Software, ketik nama register dan organisasi sesuai yang kita inginkan, kemudian next.
1414.Kemudan kita akan diminta untuk memasukkan Serial Number Instalasi windows kita yang bias kita temukan didalam casing CD.
1515.Masukkan nama computer atau jika kita tidak ingin melakukan perubahan langsung next.
1616.Masukan informasi waktu dan tanggal yang tepat pada wilayah waktu dimana kita kita berada, kemudian next.
1717.Akan tampil menu networking setting, jika kita tidak memahami atau tidak ingin meyetting sekarang langsug saja next.
1818.Kemudian windows akan menyalin semua file instalasi ke hardisk yang membutuhkan waktu yang cukup lama . Setelah prose selesai windows akan melakukan restart.
1919.Tekan enter pada tampilan Wrok Group or Computer Domain.
2020.Windows akan mendeteksi tampilan optimal dari PC, tekan tombol Ok.
2121.Kita akan dibawa masuk kedalam windows untuk pertama kali semenjak instalasi. Silahkan tpilih next.
2222.Pada tampilan “Help Protect Your PC” pilih No Right Now, kemudian next.
2323.Selanjutnya computer akan mengecek koneksi ke internet, pilih skip.
2424.Pada pilihan aktivasi windows, pilih No Remind me every few days, next.
2525.Instalasi windows XP telah selesai.

Spesifikasi Printer Driver 3in1
1.      1. TWAIN Driver dan Utilitas EPSON pindai V3.04 A, untuk windows7 32.bit yang kompitabel Epson 12258.exe-21.1 MB.
2.      2. Untuk windows XP 32.bit biasa menggunakan jenis EPSON 11667.exe-1.3 MB yang berisi file self-extracing Epson web.
3.      3. Driver printer V5.4a, windows XP 32.bit, windows 2000 Epson 10453.exe-4.7 MB.
4.      4. TWAIN driver V5.70 A, windows XP 32.bit, windows me, windows 98, windows 2000 Epson 10573.exe-6 MB.

Senin, 12 Desember 2011

MICROSOFT WINDOWS

v Sejarah Microsoft windows

Setelah sukses dengan MS-DOS pada tahun 1991, Microsoft memperkenalkan MS Windows pada tahun 1985. System operasi yang telah menyediakan lingkungan berbasis grafis (GUI) dan kemampuan multitasking. Pada tahun 1990 Microsoft memfokuskan pada perkembangan windows yang ditandai dengan peluncuran windows versi 3.0 dan mendapat sambutan sangat baik. Pada versi ini Microsoft membundel MS.Office (word, excel, power point) untuk menyingkirkan saingannya seperti lotus 123, wordstar, word perfect dan quattro.

Pada tahun 1992 Microsoft meluncurkan versi 3.1 dan 3.11. Pada tahun 1994 untuk worksgroup. Satu tahun kemudian tepatnya pada tahun 1995, Microsoft meluncurkan windows 95. Pada tahun ini juga diperkenalkan versi pertama windows CE ke public. Tahun 1996 windows NT versi 4.0 diluncurkan dan pada tahun 1998 Microsoft meluncurkan versi terbarunya yaitu windows 98 yang didalamnya terdapat Web Browser Internet Explorer yang menjadi keunggulan dari windows 98.

Tahun 2000 merupakan era baru dunia teknologi computer karena pada era ini perkembangan dunia computer mengalami kemajuan yang sangat pesat. Windows mengeluarkan versi windows 2000. Kemudian pada tahun 2001 microsoft memperkenalkan windows XP. Selang beberapa lama, tepatnya pada tahun 2003 microsoft memperkenalkan windows server 2003. Tapi untuk saat ini windows XP masih menjadi favorit pemakai computer walaupun pada 2007 microsoft mengelurkan windows vista yang dilengkapi vitur 3D, serta versi terbaru Microsoft yaitu windows7.

v Contoh beberapa perintah pada Windows

DEL : Berfungsi untuk menghapus sesuatu atau beberapa file sekaligus. DEL singkatan dari DELETE. Rumus DEL adalah (drive:) (path) (nama file).

CLS : Berfungsi untuk membersihkan tampilan pada layar computer.

COPY : Berfungsi untuk membuat salinan suatu file atau beberapa file sekaligus. Rumus copy (drive sumber)(nama file)

COPY CON : Berfungsi untuk menampilkan data/pesan berupa karakter text. Rumus copy con adalah copy con(nama file.txt)(enter)

BOLD : Berfungsi unuk menebalkan suatu huruf atau kalimat.

SAVE : Berfungsi untuk menyimpan file atau data pada computer.

FONT SIZE : untuk mengatur ukuran huruf.

FONT : Befungsi untuk mengatur jenis huruf.

CUT : berfungsi untuk memindahkan file atau folder.

v Beberapa spesifikasi computer untuk OS Windows

Spesifiasi Windows XP : -Processor 233 MHz

-RAM 64 MB

- VGA 24 MB

- 3 GB free hardisk space

Spesifikasi Windows Vista : - Processor 800 MHz

-RAM 512 MB

- VGA 64 MB

- 15 GB free hardisk space

Spesifikasi Windows7 : - Processor 1 GHz

-RAM 1 GHz

- VGA 128 MB, Direct 9.0 support

- 16 GB free hardisk space

SISTEM OPERASI LINUX

v Sejarah Linux

Linux adalah system operasi yang pengembangan perangkat lunaknya bersifat bebas terbuka dan sumber utamanya terbuka ( Open Source). UNIX adalah salah satu system operasi yang mengawali lahirnya Linux. Pada tahun 1991 di Finlandia seorang mahasiswa ilmu computer bernama Linus Tovald berhasil mengembangkan system berbasis UNIX dari system operasi MINIX yang diberinama LINUX. Pada bulan Agustus 1991, lahirlah Linux 0.01 hasil pengembangan Linus Tovald. Dan pada tanggal 5 Oktober 1991 secara resmi Linus Tovald mempublikasikan Linux 0.02 yang pada saat itu hanya dapat menjalankan BASH dan GCC Complierr.

Hingga saat ini Linux telah berkembang pesat karena OS-nya yang free. Linux juga sebagai satu-satunya OS yang berbasis open source yang dapat dimodifikasi oleh siapapun yang ingin mengembangkan Linux. Hingga lahirlah beberapa OS berbasis Linux seperti Fedora Core, Ubuntu, Mandrake, dll. Linux bias didapatkan dalam berbagai distributor (Distro). Distro adalah bundle dari kernel Linux, beserta system dasar Linux, program instalasi, tool basic, dan program-program lain yang bermanfaat seauai tujuan yang dibuat distro.

Didalam Linux juga terdapat aplikasi yang dapat digunakan untuk keperluan kantor seperti untuk spreadsheet, word processor, database, dan program editor grafis yang memiliki fungsi dan tampilan seperti Ms office, yaitu Star Office.

v Contoh beberapa perintah pada Linux

- Cpy : Untuk menyalin suatu atau beberapa file.

- Chgrp : Untuk mengganti suatu file atau direktori.

- Cal : Untuk menampilkan kalender.

- Chown : Untuk mengganti kepemilikna suatu file atau direktori.

- Alias : Untuk memberi alias dan menampilkan alias yang sudah di set sebelumnya

- Chmod : Untuk mengganti perjanjian pada file atau direktori.

- Cd : untuk berpindah atau berganti direktori.

- Clear : Untuk membersihkan tampilan pada layar monitor.

v Spesifikasi PC yang sesuai untuk Linux desktop

v Pentium III 400 MHz - 1 GHz, RAM 128 MB, VGA share, distro yang dapat digunakan Zencafe 1.2D Zenwalk Elive 1.0 stable

v Pentium III 400 MHz - 1 GHz, RAM 256 MB, VGA share, distro yang dapat digunakan Zencafe 1.2D, Ubuntu 7.04 atau dibawahnya.

v Pentium IV, RAM 512 MB, distro yang dapat digunakan Ubuntu 7.04 open source 10.02/10.03, Ubuntu 7.10, linuxmint Cassandra/Celena/Daryna.

MS-DOS

v Sejarah MS-DOS

MS-DOS (Disk Operating System) ddibuat oleh sebuah perusahaan pembuat computer yang bernama Seattle Computer Product (SPC) yang dipimpin oleh Tim Patterson yang kemudian direkrut oleh Microsoft untuk mengembangkan DOS-nya pada tahun 1980 sebagai perangkat lunak system operasi dengan nama Q-DOS (Qiuck Dirty Operating System) yang slanjutnya diganti namanya menjadi 86-DOS karena Q-DOS didesain agar dapat berjalan pada computer dengan processor intel 8086. Microsoftpun membeli lisensinya dari SCP lalu mengubah namanya menjadi MS-DOS. Keudian pada saat IBM hendak meluncurkan computer pribadi yang disebut dengan IBM PC, Microsoftpun menjual lisensin MS-DOS kepada IBM.

IBM dan Microsoft selanjutnya merilis versi-versi MS-DOS dimana versi IBM yang langsung dibundel dengan computer IBM PC. Pada awalnya IBM hanya menggunakan apa yang layak digunakan pada MS-DOS yang dirilis Microsoft karena itulah versi IBM dirilis lebih lambat dibandingkan versi MS-DOS. Tapi MS-DOS versi 4.0 adalah versi MS-DOS pertama yang benar-benar sama dengan IBM PC-DOS.

Berikut adalah beberapa macam versi MS-DOS:

1. MS-DOS versi 1xx, adalah versi awal dimana pertama kali MS-DOS diluncurkan oleh Microsoft.

2. MS-DOS versi 2xx, dirilis pada tahun 1983 dimana IBM meluncurkan IBM PC XT (Extented Technologi).

3. MS-DOS versi 3xx, dikeluarkan pada saat IBM meluncurkan IBM PC AT (Advanced Technology) pada musim panas 1984.

4. MS-DOS versi 4xx, pada tahun 1988, system informasi dengan tampilan grafis mulai bermunculan. Pada DOS versi 4xx ini Microsoft membuat sebuah program shell dengan nama DOS shell, yang memiliki tampilan DOS excekutive milik windows versi 1.0.

5. MS-DOS versi 5xx, IBM memeang gagal memperpanjang umur IBM PC, akan tetapi Microsoft terus mengembangkan DOS dengan meluncurkan MS-DOS versi 5.0. yang dirilis pada tahun 1991 dan memiliki fitur jauh lebih baik dari versi MS-DOS sebelumnya.

6. MS-DOS versi 6xx, dirilis pada tahun 1993. Versi ini memiliki beberapa utilitas tambahan seperti halnya antivirus(MSAV.EX), virus protection(VSAFE.COM), dll.

7. MS-DOS versi 7xx, dirilis beberapa tahun sebelum Microsoft meluncurkan windows 95, sebuah versi windows yang benar-benar independen dengan MS-DOS.

v Berikut beberapa perintah pada MS-DOS

- CD__ / CHDR : mengganti direktori aktif ke direktori lainnya yang ditentukan dalam parameter.

- DIR : digunakan untuk melihat isi direktori yang direkam di hardisk ke layar.

- BOOTCFG : digunakan untuk mengedit booting windows.

- CHCP : menampilkan atau mengubah nomor aktif kode page.

- CLS : untuk membersihkan layarjendela command prompt.

- CMD : menjalankan interpreter perintah windows yang baru.

- ENDLOCAL : mengakhiri lokalisasi dan perubahan environment pada sebuah bath file.

- ECHO : menampilkan pesan atau mengubah command echoing on/of.

- MOVE : memindahkan suatu atau beberapa file dari satu direktori ke direktori lain.

- PUSHD : menyimpan direktori sekarang kemudian mengubahnya.

- TYPE : menampilkan isi sebuah dari sebuah file.

- VOL : menampilkan nomor serial dan volume label dari sebuah hardisk/disket.

v Spesifikasi PC untuk system operasi MS-DOS

Microcomputer adalah salah satu contoh computer yang menggunakan system operasi DOS. Computer ini menggunakan microprocessor sebagai CPU utamanya. Dikenal sebagai PC, Home Computer, small, dan busuness. Kecepan 4.47 MHz, ROM 40,963 bytes(40 kb), RAM 16,384 bytes(16 kb).

DAFTAR PUSTAKA
www.google.com

http://id.wikipedia.org/wiki/Perintah_DOS

http://id.wikipedia.org/wiki/MS-DOS

Minggu, 27 November 2011

Open Office Linux

Open Office Pada Linux

OpenOffice.org adalah sebuah paket aplikasi perkantoran berkode open source yang dapat diperoleh secara gratis. Paket tersebut termasuk komponen-komponen pengolah kata (word processor), lembar kerja (spreadsheet), presentasi, ilustrasi vektor, dan ware house (database). OpenOffice.org ditujukan sebagai saingan bagi Microsoft Office dan dapat dijalankan di atas berbagai platform, di antaranya Windows, Solaris, Linux, dan Mac OS X. OpenOffice.org mendukung standar Open Document untuk pertukaran data, dan dapat digunakan tanpa biaya.

OpenOffice.org dibuat berdasarkan kode dari StarOffice, sebuah office suite yang dikembangkan oleh StarDivision dan diakuisisi oleh Sun Microsystems pada Agustus 1999, yang kemudian diakuisisi oleh Oracle pada tahun 2010. source code dari application suite ini dilepas sebagai open source project pada Juli 2000, dengan tujuan mendobrak dominasi pasar dari Microsoft Office dengan menyediakan pilihan yang berbiaya rendah, berkualitas tinggi, dan terbuka. Original kode untuk aplikasi suite ini tersedia dibawah dua lisensi perangkat lunak yang berbeda: LGPL dan SISSl; dari versi 2.0, dia hanya tersedia di bawah LGPL.

Proyek dan perangkat lunak disebut sebagai “OpenOffice”, tetapi pengatur proyek melaporkan bahwa istilah ini adalah sebuah merk dagang yang dipegang oleh kelompok lain, sehingga mengharuskan mereka mengambil “OpenOffice.org” sebagai nama resminya, dan juga disingkat OOo.

Fitur Unggulan
Mendukung format dokumen ODF, sebagai format dokumen Paket aplikasi office yang opensource.
Membuka dan menyimpan dokumen dalam format Microsoft Office
Mengekspor dokumen dalam format PDF

Komponen Aplikasi

OpenOffice.org Writer

OpenOffice.org Writer adalah salah satu komponen dalam OpenOffice.org yang berfungsi untuk mengedit dokumen, format dokumen yang bisa digunakan adalah .doc .odt .rtf dan bisa export ke .pdf dengan sekali klik.

Memiliki fitur pengolah kata modern seperti AutoCorrect, AutoComplete, AutoFormat, Styles and Formatting, Text Frames dan Linking, Tables of Contents, Indexing, Bibliographical References, Illustrations, Tables.

Program ini sangat mudah digunakan untuk membuat memo cepat, sangat stabil dan mampu untuk membuat dokumen dengan banyak halaman serta banyak gambar dan judul heading. Selain itu, kelebihannya adalah pengaturan formating untuk bullet and number yang sangat mudah (diatur terintegrasi melalui satu toolbar).



OpenOffice.org Calc

Openoffice.Org Calc atau dikenal dengan sebutan CALC saja adalah Perangkat lunak pengolah data angka, teks ataupun formula numerik. Program ini memudahkan pengguna untuk memanipulasi data mentah yang biasanya berupa tabulasi data menjadi sebuah laporan data yang menarik dan mudah dipahami karena ditampilkan menjadi grafik yang menarik.



OpenOffice.org Impress

Openoffice.Org Impress atau dikenal dengan sebutan IMPRESS saja adalah Perangkat lunak untuk membuat presentasi multimedia dan media interaktif.

Fitur Unggulan
Multi Monitor, mempresentasikan dengan tampilan lebih dari satu monitor.
Perangkat penggambar dan diagram
Animasi dan Efek Slide show
Master Document, membuat dokumen presentasi secara kelompok dalam jumlah besar



OpenOffice.org Base


Openoffice.Org Base atau dikenal dengan sebutan BASE saja adalah Perangkat lunak untuk memanipulasi dan memanajemen database. Pembuatan input data, sekaligus memanipulasi dan membuat laporannya dapat dikerjakan dengan BASE ini.

Database yang didukung
MS Access Database
MySQL Database
PostgreSQL Database

Fasilitas Unggulan
Support berbagai macam jenis Database
Bahasa Query SQL standard
Query Disainer
Database Relational HSQL




OpenOffice.org Draw

OpenOffice.org Draw merupakan perangkat lunak untuk membuat dan memanipulasi gambar digital terutama gambar-gambar 2 dimensi yang dapat digunakan untuk melengkapi dan menghiasi file dokumen office yang terpaket dalam aplikasi OpenOffice.org. Pembuatan gambar dan simbol sederhana bisa dengan mudah dibuat dengan aplikasi ini seperti lingkaran, kotak, garis termasuk pewarnaannya, bahkan aplikasi ini mempunyai fasilitas untuk memanipulasi gambar 2 dimensi menjadi gambar 3 dimensi.

Format gambar yang didukung

Sebagaimana program pengolah gambar pada umumnya hampir semua format gambar digital yang umum digunakan dalam aplikasi komputer bisa dibuat dan dimanipulasi dengan program ini. Format gambar tersebut adalah : BMP, GIF, JPEG, PNG, TIFF, WMF



OpenOffice.org Math



OpenOffice.org Math merupakan komponen aplikasi yang terpaket dalam aplikasi OpenOffice.org, berfungsi untuk mengetikan rumus-rumus matematika secara mandiri dan hasil penulisan teksnya dapat dimanfaatkan dalam aplikasi OpenOffice lainnya.

Pengertian Linux



          Pengguna komputer di indonesia saat ini kebanyakan menggunakan sistem operasi buatan dari microsoft, yaitu microsoft windows. hal itu wajar saja terjadi, karena sistem operasi windows lebih dulu hadir di Indonesia ketimbang sistem operasi linux. mungkin anda semua yang telah mengerti tentang komputer, sudah memahami bahwa sistem operasi windows bukanlah software yang bebas disebarluaskan, anda harus mengeluarkan biaya lisensi untuk bisa menginstal secara legal di komputer anda, tapi jika anda tidak mengeluarkan biaya lisensi, berarti bisa dikatakan windows yang anda gunakan adalah bajakan.
pada artikel ini membahas tentang pengertian linux. pengerian linux adalah software sistem operasi open source yang gratis untuk disebarluaskan di bawah lisensi GNU. jadi anda diijinkan untuk menginstal pada komputer anda ataupun mengkopi dan menyebarluaskannya tanpa harus membayar. linux merupakan turunan dari unix dan dapat bekerja pada berbagai macam perangkat keras koputer mulai dari inter x86 sampai dengan RISC. Dengan lisensi GNU (Gnu Not Unix) Anda dapat memperoleh program, lengkap dengan kode sumbernya (source code). Tidak hanya itu, Anda diberikan hak untuk mengkopi sebanyak Anda mau, atau bahkan mengubah kode sumbernya.Dan itu semua legal dibawah lisensi. Meskipun gratis, lisensi GNU memperbolehkan pihak yang ingin menarik biaya untuk penggandaan maupun pengiriman program.
Kebebasan yang paling penting dari Linux, terutama bagi programmer dan administrator jaringan, adalah kebebasan untuk memperoleh kode sumber (source code) dan kebebasan untuk mengubahnya. Ini berimplikasi pada beberapa hal penting. Pertama keamanan, yang kedua dinamika.
Jika perangkat lunak komersial tidak memperkenankan Anda untuk mengetahui kode sumbenya maka Anda tidak akan pernah tahu apakah program yang Anda beli dari mereka itu aman atau tidak (sering disebut security by obscurity). Hidup Anda di tangan para vendor. Dan jika ada pemberitahuan tentang bug dari perangkat lunak komersial tersebut, seringkali sudah terlambat. Dengan Linux, Anda dapat meneliti kode sumbernya langsung, bersama dengan pengguna Linux lainnya. Berkembangnya pengguna Linux sebagai komunitas yang terbuka, membuat bug akan cepat diketahui, dan secepat itu pula para programmer akan memperbaiki programnya. Anda sendiri juga yang menentukan kode yang cocok sesuai dengan perangkat keras maupun kebutuhan dasar perangkat lunak lainnya untuk dapat diimplementasikan. Ibarat sebuah mobil, Anda bisa memodifikasi sesukanya, bahkan hingga mesin sekalipun, untuk memperoleh bentuk yang diinginkan.
Keterbukaan kode sumber juga memungkinkan sistem operasi berkembang dengan pesat. Jika sebuah program dengan sistem tertutup dan hanya dikembangkan oleh vendor tertentu, paling banyak sekitar seribu hingga lima ribu orang. Sedangkan Linux, dengan keterbukaan kode sumbernya, dikembangkan oleh sukarelawan seluruh dunia. Bug lebih cepat diketahui dan program penambalnya (patch) lebih cepat tersedia. Pendekatan pengembangan sistem operasi ini disebut Bazaar. Kebalikannya sistem Chatedraal sangat tertutup dan hanya berpusat pada satu atau dua pengembang saja.
linux saat ini telah berkembang menjadi banyak distro (distribusi linux), misalnya adalah distro Redhat, Debian, Suse. saat ini distro linux yang sangat populer di gunakan di indonesia adalah distro Ubuntu yang merupakan turunan dari Debian.
Di bawah ini merupakan tampilan antarmuka desktop linux ubuntu
tampilan antar muka desktop linux ubuntu
tampilan antar muka desktop linux ubuntu